UPZ Pupuk Kaltim Raih 3 Penghargaan Bergengsi di Baznas Award 2025

Menjelang milad ke-7, Unit Pengumpul Zakat (UPZ) Pupuk Kaltim menerima kado istimewa berupa tiga penghargaan bergengsi dalam ajang Baznas Award 2025.

Prestasi ini menjadi bukti nyata komitmen UPZ Pupuk Kaltim dalam mengelola zakat secara profesional, transparan, dan berdampak luas bagi masyarakat.

Tiga Penghargaan Bergengsi

Dalam acara yang berlangsung pada 7–9 September 2025 di Auditorium Aston Hotel Sentul, Bogor, UPZ Pupuk Kaltim dianugerahi:

  • UPZ BUMN Pelaporan Terbaik Bintang 4 Penghargaan ini mencerminkan tata kelola pelaporan zakat yang akuntabel dan transparan, sesuai dengan prinsip good governance.
  • UPZ BUMN Kampanye Zakat Terbaik Bintang 4 Sebuah pengakuan atas keberhasilan UPZ Pupuk Kaltim dalam mengedukasi dan menginspirasi masyarakat untuk berzakat melalui berbagai kampanye kreatif dan berdampak.
  • 🏅 Live Achievement – Tokoh Penggerak Zakat Penghargaan personal yang diberikan kepada almarhum Bapak Nursahid ketua UPZ PKT periode 2018-2023 (yang diwakilkan oleh Faiz Ardhianzah sebagai perwakilan pengurus UPZ Baznas Pupuk Kaltim), atas dedikasinya beliau sebagai tokoh inspiratif dalam gerakan zakat nasional.

Penghargaan diserahkan langsung oleh Kol. CAJ (Purn) Drs. Nur Chamdani, unsur Pimpinan Baznas bidang SDM, Keuangan & Hukum, di sela-sela agenda Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Baznas.

Bukti Nyata Dedikasi dan Kepedulian

Prestasi ini bukan hanya menjadi pencapaian organisasi, tetapi juga cerminan semangat seluruh karyawan Pupuk Kaltim dalam mendukung gerakan zakat sebagai bentuk kepedulian sosial. Melalui program #KaryawanPKTpeduli dan kampanye #ZakatMuMenolongSesama, UPZ Pupuk Kaltim terus berupaya menebar manfaat dan memperluas jangkauan kebermanfaatan zakat.

Menuju Masa Depan Zakat yang Lebih Baik

Dengan semangat milad ke-7, UPZ Pupuk Kaltim berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas pengelolaan zakat, memperkuat sinergi dengan Baznas, serta memperluas dampak sosial melalui berbagai program pemberdayaan. Penghargaan ini menjadi motivasi untuk melangkah lebih jauh dalam mewujudkan semesta kebajikan zakat.

🔗 Ikuti terus kabar terbaru dan program UPZ Pupuk Kaltim melalui kanal resmi kami. #BaznasAward2025 #SemestaKebajikanZakat #PKTBerbagi #ZakatUntukKebaikan

Ikuti kiprah UPZ Baznas Pupuk Kaltim di Instagram, Facebook, dan Youtube.